Banyak orang berduyun-duyun mengumadangkan kepedulian,
Tapi lupa caranya peduli.
Banyak orang sibuk menomorsatukan diri menafkahi yang faqir,
Tapi minta pamrih terimakasih.
Banyak orang yang berjanji menjadi abdi rakyat,
Tapi memakan habis aset rakyat.
Di lain sisi ada orang-orang yang kelimpungan
Mencari bahan konsumsi publik
Tapi mengorbankan kode etik
Membuka lahan baru demi persaingan
Tapi mengorbankan kawan
Mengumpulkan massa demi bela agama
Tapi lupa negaranya bhineka
Di lain tempat ada mereka yang lupa diri
Merasa miskin sendiri sampai rejeki tak sudi dibagi-bagi
Sembunyi tangan ketika kerabat membutuhkan
Yang mengais disentil, yang meminta diabaikan
Orang-orang berpendengaran mendadak tuli
Yang berpenglihatan sempurna mendadak buta
Mendadak bisu dan gagap realita
Ketika berada di atas kuasa.